Page 47 - Kurdik Dikpatih Tahap I MK
P. 47

MARKAS BESAR TNI ANGKATAN DARAT
                                      KODIKLAT                                 Lampiran V Keputusan Dankodiklatad
                                                                         Nomor  Kep/                 /           /2020
                                                                         Tanggal                                        2020


                                         PEDOMAN PENGOPERASIAN KURIKULUM
                                PENDIDIKAN PERWIRA PELATIH  TAHAP I MULTI KORPS
                                                  (PPK DIKPATIH THP I MK)

               1.      Lama Pendidikan.            4 Minggu  (200 Jam Pelajaran).

               2.      Pendahuluan.

                       a.     Umum.    Kurikulum  Pendidikan  Perwira  Pelatih  Tahap  I  Multi  Korps
                              disusun  secara  tepat  dan  terpadu,  sehingga  dapat  dihasilkan  Perwira
                              Pelatih  Tahap  I  Multi  Korps  sesuai  yang  diharapkan.  Keberhasilan
                              penyelenggaraan  Pendidikan  Perwira  Pelatih  Tahap  I  Multi  Korps  ini
                              sangat tergantung pada kesiapan 10 (sepuluh) Komponen Pendidikan.

                       b.     Maksud dan Tujuan.
                              1)     Maksud.   Untuk memberikan petunjuk, arahan dan penekanan
                                     dalam penjabaran kurikulum dan pengoperasiannya.

                              2)     Tujuan.    Agar  diperoleh  hasil  didik  yang  optimal  dan  terhindar
                                     dari hal-hal yang tidak diinginkan.

               3.       Ruang Lingkup dan Tata Urut.

                       a.     Ruang Lingkup.  Ruang lingkup dibatasi pada masalah-masalah yang
                              perlu  mendapat  perhatian  bagi  Pejabat  Lembaga  Pendidikan  dalam
                              menyelenggarakan Pendidikan Perwira Pelatih Tahap I Multi Korps.

                       b.     Tata Urut.  Pedoman  Pengoperasian  Kurikulum  ini  disusun  dengan
                              tata urut sebagai berikut:

                              1)     Pendahuluan.
                              2)     Pengoperasian Kurikulum.

                              3)     Penekanan-penekanan.

                              4)     Penutup.

               4.      Pengoperasian Kurikulum.  Guna  terlaksananya  proses  pembekalan  sikap
                       dan  perilaku,  pengetahuan  dan  keterampilan  serta  jasmani  militer  sebagai
                       suatu  rangkaian  kegiatan  yang  utuh,  terarah  dan  terkendali,  maka
                       diperlukan      pengorganisasian        Perwira      Siswa,     penyiapan       Perangkat
                       Operasional  Pendidikan  (Katopsdik),  penjabaran  kurikulum  kedalam
                       Perangkat  Kendali  Pendidikan  Tingkat  Operasional  (Katdaldik  Tingkat  Ops)
                       dan  penyusunan  rencana  bimbingan  dan  pengasuhan  untuk  mendukung
                       pencapaian tujuan pendidikan.
   42   43   44   45   46   47   48   49   50   51   52